get app
inews
Aa Text
Read Next : Kukuhkan 81 Lurah, Bupati Sleman Minta Kalurahan ikut Tuntaskan Kemiskinan

Bupati Sleman Dukung Peningkatan Kapasitas dan Kualitas Penyuluh KKBPK

Kamis, 18 Mei 2023 | 09:49 WIB
header img
Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo Dalam Acara Pembekalan Penyuluh KKBPK Kabupaten Sleman, Rabu (17/5/2023).

SLEMAN, iNewsSleman.id - Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo menghadiri acara peningkatan kapasitas program penyuluh KKBPK atau Bangga Kencana (Pembangunan Keluarga, Kependudukan dan Keluarga Berencana) pada Rabu, (17/5/2023).

Acara tersebut diikuti Penyuluh Keluarga Berencana, Petugas Lapangan Keluarga Berencana dan Pengelola Administrasi Balai Penyuluhan KB sejumlah 121 orang.

Dalam sambutannya, Kustini mengatakan dalam rangka mendukung keberhasilan program KKBPK, Pemkab Sleman terus mendorong peningkatan kualitas dan kapasitas SDM pendukung.

“Diperlukan SDM yang memiliki kapasitas dalam melakukan pendampingan karena KB merupakan kunci kesejahteraan keluarga serta keberhasilan program penurunan prevalensi stunting,” ujarnya saat dikonfirmasi, Kamis (18/5/2023).

Lebih lanjut, Kustini memberi arahan dalam melakukan pendampingan dapat melalui media massa atau media sosial sebagai upaya mencapai keberhasilan penyebaran informasi mengenai peningkatan kepedulian dan pemahaman para remaja tentang isu-isu kependudukan, pendewasaan usia perkawinan, kesehatan reproduksi dan sebagainya.

Sementara itu, Plh. Kepala Dinas DP3AP2KB Sleman, HY Aji Wulantara dalam laporannya menyampaikan bahwa kegiatan ini diharapkan menjadi upaya memperkuat jajaran untuk melakukan tugas dan fungsi yang diamanahkan. 

“Kegiatan ini menjadi upaya dalam memperkuat jajaran dan koordinasi dalam melakukan tugas fungsi yang diamanahkan,” ujarnya.

Adapun fungsi PLKB yakni bertugas melaksanakan pekerjaan pembantuan di bidang penyuluhan, pelayanan, penggerakan, dan pengembangan program pembangunan keluarga, kependudukan, dan keluarga berencana.

Ketugasan sebagai PLKB meliputi pencatatan dan pelaporan, KIE, pelayanan fasilitasi teknis KB dan kespro dan pelayanan, dan ketugasan yang diberikan oleh DP3AP2KB.

Selain itu, ketugasan pengelola administrasi meliputi pengelolaan website, administrasi SPJ, penginputan data informasi, surat menyurat dan kearsipan Balai Penyuluhan KB.

Editor : Bayu Arsita

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut