KULONPROGO, iNewssleman.id - SMA Negeri 1 Wates bertekad mencetak generasi yang cerdas secara mental dan spiritual yang menguasai teknologi. Mereka akan didik agar bisa meneruskan estafet kepemimpinan.
“Di usia 62 tahun, kami harap bisa terus mencetak generasi yang cerdas secara mental dan spiritual, imam taqwa, dan menguasai teknologi. Sehingga mereka bisa meneruskan estafet kepemimpinan pada saatnya nanti," kata Kepala SMA Negeri 1 Wates Dwi Martini pada resepsi peringatan Hari Ulang Tahun ke 62 di halaman sekolah, Kamis (1/8/2024).
Rangkaian peringatan HUT sudah dilaksanakan dengan berbagai kejuaraan dan lomba. Mulai dari lomba sejumlah olah raga, seni, hingga turnaman E-Sport bertajuk Casello Cup. Selain itu juga digelar donor darah, khotmil Quran dan puncaknya dengan pentas musik.
Menurut Dwi Martini, seluruh rangkaian kegiatan dilaksanakan oleh siswa. Mulai dari merancang kegiatan, menentukan pembiayaan hingga mengemas acara.
“Jadi anak-anak sudah belajar menjadi EO (event organizer) yang merancang seluruh acara sampai pelaksanaan,” katanya.
Sekda Kulonprogo, Triyono mengucapkan terima kasih kepada SMA Negeri 1 Wates yang banyak mencetak generasi unggul dalam pembangunan di Kulonprogo. Perjalanan 62 tahun merupakan usia yang cukup dewas dengan banyak tantangan dan hambatan yang sudah dilalui.
“Kami berterimak asih atas dedikasi dalam rangka memajukan kualitas pendidikan, dan membangun generasi bangsa yang unggul," ujarnya.
Triyono yang juga alumni SMA 1 Wates mengingatkan kepada sekolah untuk memperhatikan berbagai isu pendidikan. Mulai dari rendahnya literasi, bullying, pelecehan anak hingga diskriminasi.
“Dari survei terhadao 61 negara, Indonesa nomor dua dari bawah. Literasi harus terus ditingkatkan,” katanya.
Editor : Wisnu Aji