get app
inews
Aa Text
Read Next : Ketentuan yang Harus Dipahami Calon Penumpang saat Membeli Tiket KA Bersubsidi

Daop 6 Yogyakarta Sediakan Drinking Water Station di Sejumlah Stasiun

Minggu, 11 Agustus 2024 | 10:11 WIB
header img
Fasilitas drinking water station di sejumlah stasiun kereta api wilayah Daop 6 Yogyakarta. Foto: Ist.

SOLO, iNewsSleman.idKAI Daop 6 Yogyakarta menyediakan fasilitas drinking water station di sejumlah stasiun kereta api (KA) di wilayahnya. Lokasinya antara lain di Stasiun Yogyakarta, Stasiun Lempuyangan, dan Stasiun Solo Balapan.

“Penyediaan fasilitas drinking water station sebagai inovasi untuk terus meningkatkan pelayanan kepada pelanggan,” kata Manager Humas Daop 6 Yogyakarta Krisbiyantoro melalui keterangan tertulis yang dikutip Minggu (11/8/2024).

Selain itu juga sejalan dengan inisiatif KAI yang terus berupaya menerapkan prinsip Sustainable Development Goals (SDGs), berfokus pada keberlanjutan dan pengurangan dampak lingkungan.

Berdasarkan data Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan melalui Sistem Informasi Pengelolaan Sampah Nasional (SIPSN) pada tahun 2023, jenis sampah terbanyak berasal dari sisa makanan sebesar 40,5 persen dan plastik sebesar 19,4 persen.

“Dengan beralih dari minuman botol sekali pakai ke tumbler yang bisa dipakai berkali-kali, kita dapat membantu mengurangi sampah plastic. Sehingga fasilitas drinking water station lebih ramah lingkungan,” katanya.

Daop 6 menyediakan masing-masing 2 mesin drinking water station di Stasiun Yogyakarta, Stasiun Lempuyangan, dan Stasiun Solo Balapan. Para pelanggan tidak perlu khawatir dengan kualitas air minum yang disediakan.

Sebab KAI telah bekerja sama dengan berbagai pihak untuk menghadirkan layanan drinking water station yang telah melewati berbagai pengujian, termasuk uji kualitas air.

Beberapa pihak terlibat untuk menjamin kualitas air minum sesuai standar Kesehatan, di antaranya Coway International Indonesia dan Institut Teknologi Bandung (ITB).

Fasilitas ini memenuhi semua 20 parameter standar baku mutu yang diuji oleh Coway Water Quality Laboratory. Kemudian juga mendapatkan sertifikat halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI).

Dengan semakin meningkatnya awareness para pelanggan untuk mengurangi sampah plastik dan menggunakan fasilitas Drinking Water Station, diharapkan membantu mengurangi emisi karbon dari proses produksi plastik.

Editor : AW Wibowo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut