get app
inews
Aa Text
Read Next : Uji Coba Autonomous Trem di Solo, Segini Kecepatan yang Dijalankan

Autonomous Trem akan Diuji Coba dari Solo ke Wonogiri

Sabtu, 23 November 2024 | 09:53 WIB
header img
Uji coba Autonomous Trem di lintas Stasiun Purwosari-Solo Kota. Foto: Ist.

SOLO, iNewsSleman.idAutonomous Trem akan menjalani fase pengujian lebih luas di jalur Purwosari-Wonogiri, 25-26 November 2024. Sebelumnya, uji coba dilakukan di lintas Stasiun Purwosari-Solo Kota.

Manager Humas Daop 6 Yogyakarta Krisbiyantoro mengatakan, pihaknya akan terus berkomitmen membantu pemerintah dalam pengujian Autonomous Trem. Autonomous Trem sebelumnya telah berhasil diuji coba pada lintas Purwosari-Solo Kota. Dijadwalkan uji coba akan dilakukan lebih luas di jalur Stasiun Purwosari di Kota Solo menuju Wonogiri.

“Selama pengujian, trem beroperasi dengan lancar, mencapai kecepatan maksimum 14,4 km/jam dan beroperasi 100 persen secara otonom dari rel Bengkong hingga Gladag,” kata Krisbiyantoro melalui siaran pers yang dikutip Sabtu (23/11/2024). 

Dikatakannya, semua proses dalam sistem otonomi, mulai dari start, percepatan, perlambatan, hingga penggunaan horn, berjalan sesuai dengan yang diharapkan.

Berdasarkan hasil audit teknologi yang dilaksanakan pada 20-21 November 2024, dinyatakan bahwa sistem otonomi pada trem bertenaga baterai memenuhi kualifikasi SAE Level 3, yang berarti lolos dengan hasil yang memuaskan.

Jalur ini dipilih karena memiliki kombinasi medan yang unik, termasuk kawasan perkotaan, persawahan, dan pedesaan, sehingga memberikan tantangan teknis sekaligus potensi penerapan nyata yang lebih beragam.

Ia mengatakan, pengujian akan dilakukan diantaranya pengujian sistem pengawasan masinis, pengujian sistem pengenalan semboyan, pengujian sistem deteksi objek, hingga pada akhirnya nanti pengujian sistem otonom atau driveless secara keseluruhan di kecepatan operasional dan kondisi alami.

"Dengan dilakukannya pengujian ini, maka intensitas perjalanan kereta api bertambah. Kami berharap masyarakat di sekitar relasi Purwosari-Wonogiri dapat terus meningkatkan kewaspadaan. Jangan beraktivitas di jalur KA dan hati-hati saat melewati perlintasan sebidang KA," ucapnya. 

Editor : AW Wibowo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut