get app
inews
Aa Text
Read Next : Jambret di Bantul Ditangkap, Pelaku: Saya Ga Tahu Korban Meninggal

Bawa Sajam untuk Tawuran, 5 Remaja Ditangkap Polisi di Bantul

Senin, 01 Juli 2024 | 14:50 WIB
header img
Barang bukti senjata tajam yang berhasil diamankan oleh petugas. (Foto; Humas Polres Bantul.

BANTUL, iNewssleman.id - Polres Bantul mengamankan lima remaja yang diduga hendak melakukan aksi tawuran di Dusun Tanjung, Kalurahan Bangunharjo, Kapanewon Sewon, Kabupaten Bantul pada Senin (01/07/2024) dini hari. Saat ditangkap mereka kedapatan membawa senjata tajam (sajam).  \

Kasi Humas Polres Bantul, AKP I Nengah Jeffry Prana Widnyana mengatakan, sekitar pukul 03.15 WIB saat anggota Sat Intelkam Polres Bantul dan Unit Intel Polsek Sewon melaksanakan patroli rutin di Simpang empat Wojo. Petugas melihat konvoi puluhan sepeda motor ke arah timur.

"Saat itu rombongan kendaraan posisinya sedang dikejar oleh anggota Samapta Polres Bantul. Melihat hal itu, anggota Intel yang melihat turut bergabung melakukan pengejaran," kata Jeffry, Senin (01/07/2024).

Dalam aksi pengejaran itu, lanjut Jeffry, petugas berhasil mengamankan dua remaja berinisial ZF (16) dan DLA (17) yang pada saat itu kedapatan membawa senjata tajam jenis pedang. Melihat ada temannya yang berhasil diamankan, rombongan pelajar lainnya langsung kabur melarikan diri ke berbagai arah menggunakan sepeda motor. 

"Dalam upaya pengejaran, anggota yang melakukan patroli berhasil mengamankan tiga remaja lainnya," ucapnya.

Ketiganya, kata Jeffry, berinisial ALF (16), LF (16) dan FAS (20. Selanjutnya, lima remaja tersebut dibawa ke Polsek Sewon untuk dilakukan pemeriksaan. 

Jeffry mengatakan, berdasarkan hasil pemeriksaan, kelimanya mengaku sebagai anggota dari salah satu geng pelajar yang ada di Yogyakarta. Dalam penangkapan itu, petugas turut mengamankan barang bukti berupa dua senjata tajam jenis pedang, sebilah celurit, satu pemukul dan dua buah bom molotov. Selanjutnya, pelaku dibawa ke Mapolres Bantul untuk proses pemeriksaan lebih lanjut.

"Karena TKP penangkapan ada di dua wilayah berbeda, penanganannya kita serahkan ke Satreskrim Polres Bantul," ucap Jeffry

 

Editor : Wisnu Aji

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut