get app
inews
Aa Text
Read Next : Atasi Masalah Sampah di Sleman, Harda-Danang Tawarkan Solusi Efektif

Tragis, Kakek di Gamping Tewas Tertabrak Kereta Api

Senin, 12 Agustus 2024 | 13:40 WIB
header img
Polisi dan relawan mengevakuasi jasad pria di Sleman yang tertabrak kereta di Patukan, Gamping, Sleman. (foto: istimewa)

SLEMAN, iNewssleman.id - Trihadi Wiyono (78) warga Nyamplung Lor, Balecatur, Gamping, Sleman tewas tertabrak kereta di perlintasan tanpa pintu tidak jauh dari rumahnya, Senin (12/8/2024). Diduga korban tidak mendengar suara klakson kereta ketika melintas.

Kecelakaan ini terjadi sekitar pukul 05.30 WIB. Korban tertabrak KA Mataram jurusan Pasar Senen- Solo Balapan dengan nomor lokomotif CC2039507 da masinis Sakti Purnawirawan. Kereta tersebut menabrak orang di sekitar bulan di Nyamplung kidul.

Kejadian ini kemudian dilaporkan kepada satpam di Stasiun Patukan, Gamping dan dilakukan penyisiran. Saat itulah jasad korban ditemukan dalam kondisi meninggal di dalam selokan di sisi selatan rel kereta. Kejadian ini jemudian dilaporkan ke Polsek Gamping.

“Benar kami telah menerima laporan adanya orang meninggal akibat tertabrak jereta,” kata Kapolsek Gamping AKP Sandro Dwi Rahadian didampingi Kasi Humas Polsek Gamping Aiptu Imam Syarifudin.
 
Jasad korban kemudian dievakuasi ke RSUP Dr Sardjito untuk proses identifikasi lebih lanjut. Saat ditemukan kondisi tubuh korban sudah hancur dan sulit dikenali.  

Salah seorang warga, Hendri mnegatakan korban berjalan seorang diri dan melintas di jalur kereta. Dia hendak ke rumah saudaranya untuk mengantar ke rumah sakit.

“Sepedanya ditinggal di utara rel, kemudian dia menyeberang. Mungkin tidak melihat dan tidak mendengar ada suara kereta akhirnya tertabrak,” katanya.

Editor : Wisnu Aji

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut