get app
inews
Aa Read Next : Kamagrista UNS Dorong Pemanfaatan Limbah Jahe di Genengan Karanganyar

Resmi Dilantik, ICMI Surakarta Siap Beri Kontribusi untuk Indonesia dan Umat Islam

Minggu, 06 Oktober 2024 | 17:44 WIB
header img
Pelantikan Pengurus ICMI Surakarta di Ballroom Indraprastha lantai 2, UNS Inn, Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, Minggu (6/10/2024). Foto: Ary Wahyu Wibowo.

Jika dilihat di pemeringkatan timeshighereducation, di Indonesia paling tinggi adalah Universitas Indonesia di level 801-1.000. Sedangkan UNS di level 1.001-1.500. Di dunia Islam, paling tinggi adalah University Malaya dan Qatar University di angka 250.

Sementara dilihat dari global innovation index tahun 2023, negara-negara yang mayoritas muslim berada di urutan relatif bawah. Indonesia rangking 61, Aljazair 119, Negeria 109, Pakistan 88, Yordania 71, dan Kuwait 67.

Jadi innovation index kita relatif tertinggal, maka bagaimana cendekiawan muslim berkolaborasi agar bisa bangkit. Misalnya mengenai kajian halal industri, Islamic economic. Itu harus berangkat dari Solo,” katanya.

Sehingga diharapkan, ICMI Surakarta memiliki kontribusi besar bagi Indonesia dan umat Islam. Dengan demikian, Islam bisa diperhitungkan dalam kancah keilmuan di dunia internasional. Selain kajian, pihaknya siap melakukan action nyata dalam meningkatkan kualitas riset dan karya ilmiah ICMI Surakarta. 


Pelantikan Pengurus ICMI Surakarta di Ballroom Indraprastha lantai 2, UNS Inn, Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, Minggu (6/10/2024). Foto: Ary Wahyu Wibowo.
 

Untuk bidang budaya dan penguatan karakter bangsa, adalah bagaimana menumbuhkan personal trust di antara umat Islam. Hal itu akan mengurangi monitoring cost. Untuk bidang kerja sama, komunikasi dan transformasi digital, pihaknya akan memaksimalkan dengan memberikan Insight transformasi digital terkait dengan pengetahuan dan teknologi.

Editor : AW Wibowo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut