"Saya benar-benar menikmati. Aktivitasnya, bertemu orang-orang dari berbagai kebangsaan, dan berinteraksi lebih banyak dengan masyarakat Indonesia sangat menyenangkan," ujarnya.
Maghfera juga menyoroti kegiatan budaya, termasuk kunjungan ke situs-situs bersejarah, sebagai pengalaman yang luar biasa.
Salah satu aktivitas yang paling berkesan adalah penggunaan transportasi Jeep yang unik untuk menjelajahi tempat-tempat menarik.
"Ini sangat keren," ucapnya.
Maghfera juga berbagi tentang makanan favoritnya, yaitu soto, sate, dan rendang.
"Saya sangat menyukainya. Makanan Indonesia sangat lezat," katanya.
Ketua Panitia ISS 2024, Wijianto, M.Eng.Sc. Foto: Ist.
"Ini adalah kesempatan yang luar biasa untuk belajar dan bertukar pengalaman," tuturnya.
Kegiatan ISS 2024 berhasil memberikan momen berharga bagi mahasiswa internasional seperti Maghfera, menciptakan kenangan yang akan selalu diingat.
Editor : AW Wibowo