Tarif tiket dalam 1 bulan masa soft launching masih promo dengan tarif terendah Rp7.000 hingga 40.000 rupiah sesuai dengan relasi yang dipilih. Tentunya Daop 6 akan terus melakukan evaluasi selama bulan November untuk mengetahui kebutuhan masyarakat dan lainnya.
Stasiun pemberhentian KA Bandara adalah Stasiun Adi Soemarmo, Kadipiro, Solo Balapan, Solo Jebres, Sragen, Walikukun, Ngawi, Magetan, dan Madiun. Waktu tempuh dari Bandara Adi Soemarmo menuju Madiun atau sebaliknya adalah 1 jam 59 menit.
Bambang mengatakan, beroperasinya kereta ini juga menjadi wujud kehadiran Pemerintah dalam memberikan pelayanan angkutan dengan tarif yang terjangkau serta menciptakan konektivitas antar moda di Solo Raya. Sehingga mempermudah pergerakan masyarakat yang nantinya dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan pariwisata dalam kawasan aglomerasi.
KA Bandara relasi Adi Soemarmo-Madiun. Foto: Ist.
Editor : AW Wibowo