SOLO, iNewsSleman.id - Prof. Ir. Tri Widodo Besar Riyadi, M.Sc., Ph.D dikukuhkan sebagai Guru Besar Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Senin (23/12/2024). Dia menyampaikan orasi ilmiah berjudul “Inovasi Sederhana pada Riset Material Maju untuk Mengurangi Dampak Perubahan Iklim” saat pengukuhan di Edutorium KH Ahmad Dahlan UMS.
Tri Widodo menyampaikan bahwa dunia sedang menghadapi tantangan yang cukup besar yaitu adanya perubahan iklim. Perubahan iklim yang sudah dirasakan antara lain, terjadinya pemanasan global dan jika dibiarkan akan menjadi bencana besar yaitu naiknya permukaan air laut. Sebelumnya, Tri Widodo beserta rekannya telah melakukan sebuah penelitian yang membawa dia pada titik ini.
“Prediksi dari data Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) sekitar tahun 2030 yang akan mendatang, permukaan air laut meningkat 2 kali lipat dari saat ini terjadi,” kata Tri Widodo.
Perlu diketahui bahwa asal muasal hal tersebut, yaitu banyaknya industri yang menghasilkan emisi barang bekas karbon yang berasal dari pembakaran terutama fosil. Gas asap dari hasil pembakaran batu bara inilah yang menyebabkan peningkatan pemanasan global yang menyumbang pada percepatan perubahan iklim.
“Oleh karena itu, kita sebagai manusia ciptaan Allah SWT, dan juga sebagai khalifah di bumi mempunyai kewajiban untuk menyelamatkan bumi dan berbuat baik sesama manusia,” ucapnya.
Sebagai insan perguruan tinggi, Tri Widodo beserta rekan riset nanomaterial, melakukan inovasi untuk dapat berkontribusi terhadap penanganan masalah perubahan iklim ini dengan melakukan dua cara yaitu secara internal dan secara eksternal.
Editor : AW Wibowo