Safari Ramadhan di Madrasah Muallimin Yogyakarta, Bahlil: WIUPK Tambang Muhammadiyah Berproses

Bahlil yang juga Ketua Umum DPP Partai Golkar ini berjanji akan memberantas para mafia migas yang merugikan negara. Sejak 2007 pemerintah belum menaikkan harga (gas LPG). Subsidi yang diberikan pemerintah untuk penyaluran gas LPG dan BBM Ron 90 (pertalite) per tahunnya lebih dari Rp240 triliun.
"Harga ke rakyat maksimal Rp18.000 tapi yang dijual sekarang Rp20.000, jadi ada mark up. Ini sedang kami tertibkan, melawan mafia-mafia itu," ujarnya.
Bahlil meminta kepada para siswa-siswi kampus terpadu Madrasah Muallimin Muhammadiyah beserta tokoh agama mendoakan Presiden dan Wakil Presiden RI. Hadir dalam kegiatan ini Menteri ATR/BPN, Nusron Wahid, anggota DPR Partai Golkar Nurul Arifin, serta Ketua DPD Golkar DIY, sekaligus anggota DPR Gandung Pardiman.
Editor : Wisnu Aji