get app
inews
Aa Read Next : Open Tournament Bola Voli Piala Panglima TNI 2024 Meriahkan HUT ke-79 TNI

Kembangkan Pendidikan Karakter, TNI Jalin Kerjasama Dengan Perguruan Tinggi DIY

Minggu, 18 Juni 2023 | 04:21 WIB
header img
Kepala Pusat Psikologi TNI Laksamana Muda TNI Wiwin D. Handayani mengunjungi Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X pada Jumat (16/06) di Gedhong Wilis, Kompleks Kepatihan, Yogyakarta. (Foto Ist.)

YOGYAKARTA. iNewsSleman.id – Seperti diketahui, pendidikan karakter  tercetus dari Sri Sultan untuk mendidik generasi muda di DIY yang datang dari seluruh penjuru Indonesia.

DIY menurut Sri Sultan adalah miniatur Indonesia, yang menjadi rumah dari banyak pemuda penerus bangsa. Oleh karenanya, menyatukan generasi muda ini bukan perkara mudah. Banyak perbedaan yang dilandasi oleh agama, ras, suku, golongan dan banyak hal lainnya, sehingga diperlukan metode yang tepat menangani mereka, salah satunya dengan pendidikan karakter. 

Kini, pendidikan karakter menjadi hal yang banyak menarik perhatian masyarakat untuk memperbaiki karakter bangsa. Tentara Nasional Indonesia (TNI) pun tertarik mendalami pendidikan karakter ini demi mendidik anak-anak bangsa dengan ajaran luhur nenek moyang.

Terkait dengan hal tersebut, Kepala Pusat Psikologi TNI Laksamana Muda TNI Wiwin D. Handayani mengunjungi Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X pada Jumat (16/06) di Gedhong Wilis, Kompleks Kepatihan, Yogyakarta. 

Laksda Wiwin mengatakan, pada kesempatan ini  meminta izin untuk bisa menjalin kerjasama dengan perguruan tinggi di DIY untuk bersama membangun karakter positif yang sebetulnya adalah warisan budaya, seperti gotong royong, terus sikap suka menolong, kerja sama. Budaya ini yang menurutnya harus digali karena sudah banyak yang tergerus oleh budaya luar yang sangat dominan.

“Kami ingin memberikan pendidikan-pendidikan melalui budaya sehingga karakter-karakter ini yang coba kita bangkitkan kembali. Dari perguruan tinggi menyadari betul bahwa mahasiswa mereka itu seharusnya bukan hanya cerdas, tetapi juga memiliki karakter yang baik, yang bisa membangun atau mengisi negara ini dengan kebaikan-kebaikan,” paparnya.

Saat ini TNI memang telah banyak memberikan pendidikan karakter ini melalui lembaga-lembaga pendidikan. Dengan keterlibatan banyak pihak seperti Polri dan Forkopimda telah memberikan contoh kepada masyarakat untuk mengembalikan karakter bangsa.

“Kalau untuk mengajar, untuk memberikan pelatihan, itu sudah kita lakukan. Tapi ke depan, tadi  dari Ngarsa Dalem juga menyampaikan untuk melebarkan penanganan pada permasalahan lain seperti penanganan bencana. Nah ini kami banyak dapat ilmu dari beliau,” papar Laksda Wiwin.

Laksda Wiwin mengatakan, memilih DIY menjadi tujuan kunjungan adalah karena keberadaan Gubernur DIY yang banyak memberikan contoh baik. Pun, DIY memiliki budaya yang terjaga, meskipun memiliki masyarakat yang sangat kompleks. Selain itu, Yogyakarta sebagai Kota Pendidikan juga menjadi tantangan tersendiri untuk menanganinya.

“Ngarsa Dalem menangani anak muda-anak muda cerdas ini dengan baik dan ini mudah. Beliau bisa merangkul mereka dan Jogja tetap tenang, tetap stabil, ini kan tentu luar biasa,” ungkapnya.

Usai pertemuan, Laksda Wiwin mengatakan, banyak masukan yang diberikan oleh Sri Sultan, salah satunya pendekatan terhadap penanganan kasus-kasus di Papua. Menurutnya, ini adalah hal pelajaran yang sangat penting, karena di lingkungan TNI, salah satu tugas bukan hanya sekedar berperang, tetapi juga menjaga kedaulatan dan keutuhan NKRI.

Menanamkan pendidikan karakter pada generasi muda ini bisa melalui pendekatan budaya dan kesenian. Hal ini selaras dengan visi misi Panglima TNI yang juga sangat peduli terhadap budaya yang dimanfaatkan juga untuk membangun karakter yang positif di lingkungan prajurit TNI.

“Ada kesamaan penanganan pendidikan karakter antara Sri Sultan dan Panglima kami. Panglima kami TNI juga mencoba merangkul masyarakat sekitar sehingga konflik-konflik yang ada, kita minimalisir,” kata Laksda Wiwin.

Editor : Fitriyani

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut