SLEMAN, iNewssleman.id - Pemerintah Daerah (Pemda) DIY menggelar Festival Batik 2024 yang menjadi bagian dari rangkaian perayaan Hari Batik Nasional. Batik yang telah diakui UNESCO sebagai warisan budaya dunia akan dikenalkan sampai di pasar global.
Festival batik ini digelar Dinas Perindustrian dan Perdagangan DIY di Atrium Kogja City Mall mulai 18-20 Oktober 2024. Kegiatan meliputi pameran batik, talkshow, lomba desain batik dan fashion show. Secara simbolis pembukaan oleh Sekda DIY Benny Suharsono yang ditandai dengan penekanan sirine dilanjutkan peragaan busana karya desainer ternama di DIY.
Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan DIY Syam Arjayanti mengatakan, tema peringatan Hari Batik Nasional 2024 adalah Batik Menembus Batas Global. Festival kali ini melibatkan pelaku dan perajin batik di DIY.
“Festival ini untuk mengenalkan dan melestarikan warisan budaya batik yang kaya dan beragam,” kata Syam.
Kegiatan ini juga untuk mendorong kreativitas para perajin dan desainer batik. Harapannya mereka mampu menghasilkan inovasi baru dalam desain dan teknik pembuatan batik. Tidak kalah penting untuk meningkatkan ekonomi lokal dengan memberikan ruang bagi para perajin dan pelaku industri batik untuk mempromosikan produknya.
“Pameran ini ada 34 stand yang diisi oleh IKM Batik DIY, Dekranasda, Balai Besar Kerajinan dan Batik, JFD, APPMI DIY, IFC Jogja, IKM Batik binaan dari BPD DIY dan IKM Binaan Bank Indonesia,” katanya.
Pameran ini juga untuk memacu geliat perekonomian di DIY. Panitia menargetkan transaksi hingga Rp500 juta dan even ini menjadi tonggak kebangkitan batik di era revolusi digital.
Editor : Wisnu Aji