get app
inews
Aa Text
Read Next : Gebyar Kreativitas PAUD Holistik Integratif Kabupaten Sleman Menuju Indonesia Emas 2045

Indeks Pembangunan Pemuda Indonesia 56,33, Kemenpora: Perlu Kolaborasi Menuju Indonesia Emas 2045

Selasa, 06 Agustus 2024 | 10:09 WIB
header img
Sejumlah pejabat di lingkungan Kemenpora membuka resmi Rakor bertajuk Jumpa Kolaborasi dan Sinergi untuk Muda Berdaya di Kulonprogo, Senin (5/8/2024) malam

Deputi asal Kulonprogo ini melihat pemuda dalam rentang usia 16 hingga 30 tahun di Indonesia jumlahnya 64 juta. Jika kegiatan yang dibuat kecil-kecil dan hanya menyentuh jumlah pemuda yang kecil, maka tidak akan memiliki dampak apa-apa terhadap IPP.

"IPP merupakan salah satu instrumen penting untuk memberikan gambaran kemajuan pembangunan pemuda di Indonesia. Kita membutuhkan kenaikan yang tajam dari IPP ini untuk menghasilkan pemuda yang memiliki daya saing tinggi menuju Indonesia emas 2045," tuturnya. 

Untuk meningkatkan IPP terus dilakukan kolaborasi lintas sektoral yang lebih luas dalam penyelenggaraan pelayanan kepemudaan. Pemuda juga dihberikan kesempatan berpartisipasi dalam berorganisasi, kewirausahaan hingga partisipasi dalam bidang sosial dan politik.

“Butuh kerja keras dan komitmen bersama dalam menyusun strategi kebijakan yang tepat untuk dapat mendorong capaian target. Sinergisitas semua pemangku kepentingan seperti pemerintah, swasta, dunia pendidikan, media, masyarakat dan OKP harus terus ditingkatkan pola koordinasi dan komunikasinya,” ujarnya. 

Editor : Wisnu Aji

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut