Tanding PSS Sleman vs Persija Bakal Ramai, Tiket Sudah Habis Terjual Sejak 3 Hari Lalu

Bayu Arsita Mandreana
Penjualan Tiket Online Laga PSS Sleman vs Persija Jakarta Sore ini Sudah Habis Sejak Beberapa Hari lalu. (Foto: Ist).

SLEMAN, iNewsSleman.id - Pertandingan antara PSS Sleman vs Persija yang digelar di Stadion Maguwoharjo sore ini diperkirakan akan dibanjiri penonton.

Daya tampung Stadion Maguwo yang mampu menampung 31.700 penonton itu diperkirakan akan penuh dengan penonton yang akan menyaksikan laga seru sore ini nanti.

Terpantau melalui situs penjualan tiket PSS Sleman di www.tiketapasaja.com ketersediaan tiket sudah habis.

Pembelian online dapat dibeli mulai sekarang lewat situs www.tiketapasaja.com untuk kategori tiket tribun merah, hijau dan biru. Sedangkan tiket tribun selatan langsung dikelola oleh Brigata Curva Sud atau BCS sebagai suporter PSS Sleman

Penjualan tiket online itu awalnya disediakan 2000 tiket per kategori dan jika habis akan ditambah lagi. 

Untuk pembelian on the spot di Stadion tetap disediakan tergantung sisa dari penjualan online kategori merah, hijau, dan biru. 

Hingga kini, banyak suporter PSS Sleman yang mengaku tidak bisa mendapatkan tiket untuk bisa menyaksikan pertandingan tim sepak bola kebanggaan mereka.

Wawan Prasetyo salah satunya, warga Godean itu mengaku sudah 3 hari mencari tiket tapi hingga kini belum bisa mendapatkan juga.

"Mau nonton sama teman-teman, tapi sudah 3 hari ini cari sudah habis di online. Mungkin nanti menunggu calo yang jualan saja," ujarnya.

Begitu juga dengan Tika Pramesti warga Kalasan, ia ingin menontin dengan teman-temannya, tapi hingga hari ini belum bisa mendapatkan tiket.

Ia berharap, calo yang menjual tiket di lokasi sesaat sebelum pertandingan dimulai masih memiliki ketersediaan tiket untuknya dan teman-temannya.

Editor : Bayu Arsita

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network