Maskapai di Bandara Adi Soemarmo Solo Ajukan Extra Flight Sambut Mudik Lebaran 2024

AW Wibowo
Ilustrasi - Suasana penumpang di Bandara Adi Soemarmo Solo. Foto: Ist.

SOLO, iNewsSleman.id – Sejumlah maskapai di Bandara Adi Soemarmo Solo mulai mengajukan penambahan penerbangan guna menyambut arus mudik Lebaran 2024. Penambahan guna memberi kemudahan ke masyarakat dalam melakukan perjalanan udara.

Selain itu juga untuk mengantisipasi lonjakan penumpang pada masa angkutan Lebaran 2024. Maskapai yang mengajukan penambahan slot time penerbangan dengan beberapa tujuan favorit, antara lain Citilink, Batik Air, dan Super Air Jet.

General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Adi Soemarmo Solo Erick Rofiq Nurdin menyampaikan, pihaknya menyambut baik adanya extra flight sejumlah maskapai. Dia memastikan seluruh fasilitas bandara dalam kondisi prima untuk mewujudkan pelayanan yang aman dan nyaman.

“Penambahan penerbangan di Bandara Adi Soemarmo rencana beroperasi selama periode angkutan Lebaran 2024. Penambahan penerbangan diharapkan dapat mengakomodasi seluruh kebutuhan penumpang pesawat udara yang mudik ke wilayah Jawa Tengah pada momen Idul Fitri tahun ini,” kata Erick Rofiq Nurdin, Jumat (22/3/2024).

Adapun rencana rute extra flight di Bandara Adi Soemarmo sebagai berikut:

- Citilink dengan rute CGK - SOC - CGK

- Batik Air HLP – SOC - HLP

- Batik Air CGK - SOC - CGK

- Super Air Jet dengan rute BPN – SOC – BPN

Erick memprediksi puncak arus mudik Lebaran terjadi pada 6 April 2024. Sedangkan prediksi puncak arus balik Lebaran terjadi pada 15 April 2024.

 

Editor : AW Wibowo

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network