Hadir di Jogja, Ford 3S Siap Manjakan Konsumen di Jawa Selatan

Kuntadi
Jajaran RMA Indonesia melihat gerai Ford 3S Yogyakarta yang berada di Jalan Jogja-solo, Cupuwatu, Sleman, Rabu (14/8/2024). (Foto: kuntadi)

YOGYAKARTA, iNewssleman.id - RMA  Indonesia membuka diler Ford 3S di Kota Yogyakarta, Rabu (14/8/2024). Mengusung konsep 3S (sales, service dan sparepart) gerai otomotif ini siap memanjakan konsumen dalam meraih dan merawat kendaraan impian. 

Country Manager RMA Indonesia Toto Suharto mengatakan, RMA Indonesia merupakan agen pemegang merk Ford di Indonesia. Gerai ini akan menjadi tolak ukur layanan gerai penjualan Ford di Indonesia. 

“Yogyakarta kami pilih karena pertumbuhan ekonominya tertinggi di Pulau Jawa,” kata Hartono pada peresmian diler Ford 3S Yogyakarta, Rabu (14/8/2024).

Diler ini berada di Jalan Jogja-Solo tepatnya di Cupuwatu, Kalasan, Sleman. Menempati bangunan seluas 3200 meter persegi, diler ini menawarkan layanan yang komprehensif. Ruang pamer yang luas memudahkan konsumen mengeksplor produk yang ditawarkan. Sebelumnya, diler Ford 3S sudah ada di Bandung, Jakarta, Banjarmasin, Samarinda, Medan, Semarang dan Surabaya. Ford juga memiliki 20 diler dengan konsep 2S (service dan sparepart) yang tersebar di sejumlah kota besar di Indonesia. 

“Kami ingin mendekatkan kepada masyarakat. Apalagi lokasi ini mudah dijangkau dari warga masyarakat Jawa di sisi selatan,” katanya. 

Pemilik diler Ford 3S Yogyakarta, Handono Widjaja mengatakan, hadirnya diler ini diharapkan bisa untuk melayani masyarakat dna pengguna Ford maupun penggemar otomotif. Apalagi didukung dengan fasilitas yang lengkap dan tim yang berpengalaman. 

“Investasi ini akan memberikan kontribusi signifikan bagi pertumbuhan Ford di Indonesia,”ujarnya.

Diler ini juga melayani pemesanan dan penyediaan suku cadang oroginal dengan jaminan keaslihan untuk beragam tipe kendaraan Ford. Setiap cuku cadang diberikan garansi 12 bulan atau 20.000 kilometer. Sedangkangkan untuk pembelian unit baru akan dberikan garansi selama 36 bulan atau 100.000 kilometer. 

Editor : Wisnu Aji

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network