BANTUL, iNewssleman.id - Artis Zaskia Adya Mecca hadir di tengah-tengah mahasiswa Universitas Muhammadiyah Yogyakarta dalam agenda Sisternet Goes to Campus, Kamis (10/10/2024). Public figur muslimah ini berbagi kiat berkarier dan menjalankan tugas seorang perempuan.
Menurut dia, perempuan berhak untuk mengembangkan potensi diri seluas-luasnya. Karier bukan menjadi alasan bagi seorang perempuan melupakan fitrahnya dalam menjadi istri dan menjadi ibu untuk mengurus anak.
“Kewajiban seorang perempuan untuk suami dan anak di rumah adalah hak yang harus mereka dapatkan. Jika sudah terpenuhi saya mau menjalankan pekerjaan di luar rumah,” ujar Zaskia.
Pemilik brand fashion muslim ini mengatakan, perempuan dapat melakukan multitasking yang lebih baik dibanding dengan laki-laki. Namun dia selalu mempertimbangan kewajiban seorang istri dan ibu dibanding mengurus kariernya.
Seorang perempuan yang ingin memiliki pekerjaan harus bisa mengikuti sebuah komunitas pengembangan diri. Komunitas dapat menjadi wadah untuk berkolaborasi dan membuat jejaring untuk meningkatkan nilai jual atas kemampuannya.
“Jika sudah berpenghasilan bahkan melebihi penghasilan suami, jangan sampai termakan ego dan mengecilkan suami. Bagi saya, kelancaran semua usaha yang saya lakukan adalah karena restu dari suami,” imbuh Zaskia.
Wakil Rektor UMY Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan AIK, Faris Al-Fadhat mengatakan, menjunjung kesetaraan antara laki-laki dengan perempuan sudah tercermin dalam setiap karakter mahasiswanya. Kapasitas yang dimiliki mahasiswa di UMY dapat dikatakan setara, karena semuanya mendapatkan peluang dan kesempatan yang sama.
“Setiap mahasiswa dapat mengeksplorasi kemampuan dan meningkatkan kualitas dirinya, karena kami ingin membangun atmosfer yang egaliter antara laki-laki dan perempuan,” ujarnya.
Editor : Wisnu Aji
Artikel Terkait