Salah Satu SPBU di Boyolali Disanksi Pertamina, Ini Pelanggarannya

AW Wibowo
Pertamina memasang spanduk pemberitahuan pembinaan terhadap salah satu SPBU di Kabupaten Boyolali. Foto: Ist.

BOYOLALI, iNewsSleman.id - Pertamina menindak salah satu Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Kabupaten Boyolali setelah diduga menyalahi prosedur penyaluran bahan bakar minyak (BBM) subsidi jenis Biosolar. Penindakan terhadap SPBU yang bersangkutan dilakukan sejak Minggu (24/11/2024). 

Pejabat sementara (Pjs) Area Manager Communication, Relations, & Corporate Social Responsibility (CSR) Regional Jawa Bagian Tengah PT Pertamina Patra Niaga, Kevin Kurnia Gumilang mengatakan, penindakan terkait 2 unit mobil box dengan plat nomor kendaraan sama pada waktu bersamaan di tanggal 23 November 2024.

“SPBU tersebut terbukti tidak menjalankan prosedur yang seharusnya, yaitu melakukan pengecekan kesamaan nomor polisi kendaraan dengan hasil scan QR mesin EDC pada saat pengisian BBM subsidi, khususnya produk Biosolar,” kata Kevin melalui siaran pers, Selasa (26/11/2024). 

Untuk itu, Pertamina langsung memberikan pembinaan kepada SPBU yang bersangkutan dengan memberhentikan penyaluran produk Biosolar selama 14 hari sejak 24 November 2024 hingga 7 Desember 2024. Pada SPBU juga sudah terpasang spanduk pemberitahuan pembinaan.

“Nozzle produk Biosolar telah kami segel sehingga tidak dapat dioperasikan untuk sementara waktu. Untuk itu, bagi masyarakat dan konsumen yang hendak melakukan pembelian produk Biosolar, dapat melakukannya di tiga SPBU lainnya yang terdapat di dekat lokasi tersebut,” ujarnya. 

Kevin menegaskan, Pertamina tidak akan segan untuk menindak SPBU yang nakal atau terbukti melakukan kecurangan dan menyalahi aturan.

”Apabila kemudian hari masyarakat menemukan kembali adanya penyalahgunaan aturan operasional, agar dapat melakukan pengaduan kepada pihak berwajib maupun melalui kontak aduan Pertamina di nomor Pertamina Call Center 135,” pungkasnya.
 

Editor : AW Wibowo

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network