Dosen Peternakan UGM Minta Masyarakat Bijak Konsumsi Daging Saat Lebaran, Ini Alasannya

Kuntadi
Salah satu penjual daging sapi di pasar Kanoman Cirebon. (Foto : Riant Subekti)

SLEMAN, iNewssleman.id - Dosen Fakultas Peternakan (Fapet) UGM, Edi Suryanto meminta masyarakat untuk bijaksana dalam mengonsumsi daging ayam dan sapi selama libur Lebaran. Pada akhir Ramadhan dan libur Idul Fitri, kerap terjadi lonjakan permintaan. 

“Mendekati lebaran, konsumsi daging merah melonjak karena persiapan untuk hidangan perayaan seperti rendang dan gulai,” kata Edi, Kamis (20/3).

Menurut Edi, terdapat beberapa alasan penyebab meningkatnya konsumsi daging. Banyak warga menjadikan daging sebagai menu spesial. Banyak keluarga menginginkan memasak hidangan istimewa saat lebaran, seperti rendang, opor, atau sate. Selain itu, makanan berbasis daging ini dianggap dapat membantu menjaga stamina saat Ramadhan.

“Kaitannya dengan kebutuhan energi yang lebih besar maka daging dinilai mengandung protein hewani yang membantu menjaga stamina,” imbuhnya.

Adanya peningkatan permintaan dan konsumsi daging ini berrisiko memunculkan gangguan pencernaan dan kolesterol tinggi. Sedangkan konsumsi serat, sayur dan buah akan menurun. 

Edi berharap agar masyarakat mengonsumsi daging secukupnya dan memilih bagian daging yang rendah lemak. Selain itu, perlu memperbanyak mengonsumsi sayur dan buah.

“Jangan lupakan air putih yang cukup untuk membantu metabolisme dan mencegah dehidrasi,” ujar Edi.  

Editor : Wisnu Aji

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network