get app
inews
Aa Text
Read Next : 3 Warga Ngemplak Sleman Terima Bantuan JPS Kursi Roda

Lantik Pengurus PMI Kabupaten Sleman 2024-2029, GBPH Prabukusumo: Jaga Kepercayaan Rakyat

Kamis, 08 Agustus 2024 | 12:08 WIB
header img
Ketua PMI DIY GBPH Prabukusumo menyerahkan Sk pengurus PMI Sleman masa bakti 2024-2029, usai pelantikan pengurus di Pendopo Parasamya, Sleman, Kamis (7/8/2024). (foto: kuntadi)

SLEMAN, iNewssleman.id - Pengurus Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Sleman Masa Bakti 2024-2029 dilantik oleh Ketua PMI DIY, GBPH Prabukusumo di Pendopo Parasamya, Kabupaten Sleman, Rabu (7/8/2024). Gusti Prabu mengingatkan pengurus untuk menjaga kepercayaan masyarakat. 

Kepengurusan PMI Sleman Masa Bakti 2024-2029 diketuai oleh Mafilindati Nuraini menggantikan Ketua PMI Sleman 2019-2024 yakni Sunartono.

Ketua PMI DIY, GBPH Prabukusumo mengatakan, tugas mengurus PMI tidaklah ringan namun merupakan tugas mulia. Pengurus yang baru harus dapat melaksankan amanah dan kepercayaan seluruh entitas PMI Sleman. 

“Pada satu sisi tugas dan jabatan kepengurusan PMI Sleman adalah kepercayaan dan kehormatan, namun disisi lain adalah tantangan sehingga mari kita laksanakan tugas mulia ini dengan melakukan yang terbaik,” ujar Prabukusumo 

Sementara itu, Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo berharap capain dan prestasi pada kepengurusan sebelumya dapat dipertahankan bahkan ditingkatkan. Amanah yang dipercayakan kepada kepengurusan yang baru dapat dilaksanakan secara baik dan memberikan manfaat bagi masyarakat.

“Saya berharap kedepan apa yang telah dicapai pada kepengurusan sebelumnya dapat dipertahankan bahkan ditingkatkan dengan satu visi yakni untuk kemanusiaan,” ujar Kustini

Menurut Kustini, PMI menjadi garda depan dalam melaksanakan tugas sosial kemanusiaan. PMI harus memiliki peran dalam usaha peningkatan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat. 

“Semoga apa yang sudah dilakukan PMI Sleman dapat meningkatkan kesadaran masyarakat dalam hal kemanusiaan dan meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Sleman,” kata Kustini

Editor : Wisnu Aji

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut