Cerita si Penyedia Jasa Garap Skripsi dan Tesis, Bermula Membantu hingga Jadi Sumber Penghasilan

Ammar Mahir Hilmi
Wira ketika menunjukkan salah satu karya ilmiah permintaan 'klien' yang sedang ia garap (Foto: Ammar Mahir Hilmi)

Terkait mengapa Wira bersedia menggarap tugas akhir mahasiswa lain, ia beralasan murni untuk memenuhi kehidupannya sehari-hari, sekaligus untuk biaya pendidikannya juga.

Saat masih menempuh kuliah S1, Wira sempat menyambi sebagai driver ojek online, namun penghasilannya sebagai driver ojek ini belum mampu memenuhi kebutuhan sehari-hari. Di sisi lain ia juga sungkan untuk terus meminta uang kepada orang tuanya.

Akhirnya, pada pertengahan 2021 lalu, ketika Wira telah menyelesaikan sidang skripsi, sembari menunggu jadwal wisuda kampus, datanglah seorang teman yang meminta bantuan untuk penggarapan tugas kuliah tadi. Dari sinilah ia akhirnya dikenalkan dan dihubungkan kepada mahasiswa-mahasiswa lain yang sedang kesulitan menggarap tugas akhir.

“Jadi driver ojol ngak cukup buat penuhi kebutuhan sehari-hari, apalagi untuk membayar biaya kuliah. Bukannya untung, malah cuma dapat capek,” beber Wira sembari terkekeh mengenang perjuangannya memperoleh tambahan pemasukan.

Bersambung...

Editor : Ammar Mahir Hilmi

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network