SLEMAN, iNewsSleman.id - Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo membenarkan adanya peningkatan kasus penyakit menular seksual atau PMS di Kabupaten Sleman. Terkait penanganannya, ia menyatakan akan ditangani oleh Dinas Kesehatan atau Dinkes Sleman dan akan langsung ditangani di semua Puskesmas yang ada di Sleman.
"Iya saya lihat sekilas memang meningkat ya. Nanti Dinkes yang akan menangani itu, dan akan ditangani langsung di seluruh Puskesmas," ujar Kustini, Kamis (18/5/2023).
Bupati Sleman itu tidak menjelaskan alur tindakan ataupun kebijakan yang akan dilakukan oleh Dinkes Sleman dalam hal penanganan peningkatan PMS di Sleman.
Ia meminta kepada awak jurnalis untuk menunggu informasi mengenai kebijakan dan tindakan yang akan dilakukan Pemkab Sleman dalam penanganan naiknya kasus PMS di Sleman.
Ia mengaku tidak bisa lama-lama ada di lokasi karena harus cepat bergeser ke banyak agenda yang harus ia hadiri hari ini.
"Ngapunten nggeh (mohon maaf ya) teman-teman, saya harus buru-buru ke lokasi berikutnya, banyak acara yang harus dihadiri hari ini," tambah Kustini sembari masuk mobil bersama seseorang yang dari seragamnya diduga Kasatpol PP Sleman.
Editor : Bayu Arsita
Artikel Terkait