Bupati Sleman Lepas Kontingen Kwarcab Sleman Ikuti Jambore Pramuka Dunia Ke-25 di Korsel

Bayu Arsita Mandreana
Bupati Sleman dan Rombongan Kwarcab Pramuka Sleman yang Akan Ikuti Jambore Dunia di Korea Selatan, Sabtu (8/7/2023). (Foto: Ist).

SLEMAN, iNewsSleman.id - Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo melepas kontingen Kwarcab Sleman dalam Jambore Pramuka Dunia Ke-25 Tahun 
2023, di rumah dinas Bupati Sleman, Sabtu (8/7/2023) siang. Jambore ini nantinya akan diadakan di Korea Selatan mulai tanggal 1 hingga 12 Agustus 2023.

Kustini mengucapkan selamat kepada kontingen Pramuka dari Kwarcab Sleman dalam event Pramuka internasional ini.

Selain menjadi kebanggaan, kontingen juga mengemban tanggung jawab untuk menjadi duta bangsa dan duta 
negara yang akan membawa nama baik Indonesia di mata dunia.

"Sebarkan tentang budaya-budaya positif yang ada di Indonesia. Tentang gotong royong, toleransi, demokrasi, dan lainnya," ujar Bupati Kustini.

Ia juga berharap para peserta dapat menimba pengalaman sebanyak-banyaknya saat mengikuti kegiatan jambore di Korea Selatan nanti. Sehingga ilmu dan pengalaman tersebut bisa ditularkan serta bisa memberikan dampak positif terhadap kepramukaan di lingkungannya masing-masing.

Murdiwiyono, Sekertaris Kwarcab Sleman, menerangkan ada sebanyak 20 peserta yang berpartisipasi dalam jambore dunia ke-25 ini, yakni terdiri dari 7 peserta putra, 12 putri, dan 1 pendamping. Mereka diantaranya berasal dari MTs 5 dan 6 Sleman, SMP 4 Ngaglik, SMP Al Azhar Yogyakarta, dan SMP Afkaruna.

"Semua peserta berangkat dengan biaya mandiri, namun juga melalui serangkaian seleksi. Masing-masing peserta juga sudah menguasai bahasa Inggris dengan baik," kata Murdiwiyono.



Editor : Bayu Arsita

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network