SLEMAN,iNewssleman.id - Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo meresmikan Taman Denggung dan Taman Layak Anak Sleman, Senin (15/1). Diharapkan kedua taman ini menjadi ikon atau landmark Kabupaten Sleman.
"Semoga ini menjadi landmark atau ikon Kabupaten Sleman," kata Kustini saat meresmikan Taman Denggung, Snein (15/1/2024).
Menurut dia, wilayah Denggung saat ini sudah berkembang menjadi kawasan perkotaan yang ramai dan padat kendaraan. Taman sangat dibutuhkan agar agar suasana nyaman dan teduh tetap terjaga.
"Revitalisasi Taman Layak Anak ini diharapkan bisa meneguhkan komitmen Bumi Sembada sebagai Kabupaten Layak Anak," katanya.
Selain itu dapat dimanfaatkan sebagai ruang bermain anak, di kawasan Denggung juga disediakan taman lansia. Masyarakat bisa berolahraga dan anak-anak juga bisa bermain.
Editor : Wisnu Aji
Artikel Terkait