Layanan Angkutan Lebaran 2024, Begini Persiapan KAI Commuter

AW Wibowo
Ilustrasi - Layanan Commuterline Yogya-Solo. Foto: Ist.

“KAI Commuter juga mengantisipasi tindak-tindak kejahatan yang terjadi di area stasiun maupun di dalam perjalanan commuter line,” ucapnya.

Untuk menyemarakkan Hari Raya Idul Fitri, KAI Commuter juga akan mendekorasi 10 stasiun dengan tematik Idul Fitri baik di wilayah Jabodetabek, 4 stasiun di wilayah 6 Bandung dan Yogyakarta, serta 7 Stasiun di wilayah Surabaya.

Tak ketinggalan, KAI Commuter juga melakukan renovasi penambahan fasilitas musala di wilayah Jabodetabek dan Bandung. Fasilitas air minum gratis di stasiun-stasiun juga dapat dimanfaatkan pengguna dengan membawa botol atau tumbler sendiri.

Pada Ramadhan kali ini, pihaknya menggandeng komunitas dan rail fans guna berkolaborasi menyosialisasikan keselamatan kepada pengendara di pintu perlintasan, sekaligus berbagi takjil untuk berbuka puasa.

“Kegiatan sosial lainnya juga akan kami lakukan, dengan memberikan santunan kepada yang berhak menerima di Ramadhan. Tidak hanya di Jabodetabek tapi juga dilakukan wilayah operasional KAI Commuter lainnya. Selain itu terdapat pula kegiatan sahur on station di Stasiun Bogor dan Stasiun Rangkasbitung,” tuturnya.  

Sebagai informasi, sepanjang Maret 2024 KAI Commuter mencatat total volume pengguna Commuter Line Jabodetabek sebanyak 16.892.376 orang, Commuter Line Merak sebanyak 209.825 orang, Commuter Line Wilayah 2 Bandung sebanyak 809.670 orang, Commuter Line wilayah 6 sebanyak 407.984 orang dan Commuter Line Wilayah 8 Surabaya sebanyak 745.519 orang. Sedangkan volume pengguna Commuter Line Basoetta sebanyak 110.972 orang.

Editor : AW Wibowo

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network