"KA tersebut memungkinkan para penumpang yang merupakan pebisnis untuk lebih fokus pada urusan bisnisnya tanpa perlu repot memikirkan kemacetan atau mencari parkir di bandara," ungkapnya.
Daop 6 Yogyakarta sendiri mencatat, sejauh ini KA BIAS Madiun telah mengangkut sebanyak 19.432 penumpang baik naik maupun turun.
Ke depan, KAI Daop 6 Yogyakarta berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan, termasuk meningkatkan konektivitas dengan daerah-daerah sekitar Solo Raya.
"Kami berharap layanan ini tidak hanya mendukung kebutuhan pebisnis tetapi juga masyarakat umum yang ingin menikmati perjalanan yang lebih mudah serta efisien biaya dan tenaga," pungkasnya.
Editor : AW Wibowo
Artikel Terkait