Delis juga menyoroti pengalaman baru yang diperolehnya selama retret, seperti mengenakan seragam Komponen Cadangan (Comcad), baris-berbaris, dan senam bersama. Namun yang paling istimewa adalah membangun keakraban antarkepala daerah dari berbagai wilayah di Indonesia.
Keakraban ini menjadi momen langka, namun bisa terwujud selama delapan hari. Biasanya kepala daerah hanya bertemu pada pertemuan di kementerian. Itupun hanya beberapa jam saja.
“Di sini, kami bisa berbagi pengalaman, masukan, dan ilmu untuk mengoptimalkan pembangunan daerah," katanya.
Setelah kembali ke daerahnya, Delis berencana menggelar rapat koordinasi dengan jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk menyampaikan hasil yang didapat selama retret. Materi yang diperoleh akan diteruskan kepada pimpinan OPD.
“Kami juga akan merasionalisasi dan melakukan efisiensi anggaran sesuai dengan surat edaran dari Menteri Dalam Negeri dan arahan pesiden," ujarnya.
Editor : Wisnu Aji
Artikel Terkait