Iktikaf Gema Kampus Ramadan akan Digelar di Masjid Hj Sudalmiyah Rais UMS, Catat Waktunya

AW Wibowo
Ilustrasi - Itikaf. Foto: dok

SOLO, iNewsSleman.id - Kegiatan Iktikaf Gema Kampus Ramadan 1446 H akan digelar di Masjid Hj. Sudalmiyah Rais Kampus 2 Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS). Iktikaf akan berlangsung 10 hari, mulai 21-30 Maret 2025. 

Koordinator Iktikaf Gema Kampus Ramadan, Aufa Murtadho mengatakan, kegiatan bertujuan untuk meningkatkan kualitas ibadah di bulan suci Ramadan. Kegiatan tidak hanya ditujukan kepada mahasiswa UMS saja, tetapi juga terbuka untuk masyarakat umum. Meskipun demikian, kegiatan ini tetap memberikan prioritas kepada mahasiswa UMS sebagai peserta utama.

"Insya Allah, selama 10 hari ini banyak rangkaian kegiatan yang akan diadakan, seperti kajian setelah shalat Subuh," kata Aufa saat ditemui pada Kamis, (13/3/2025).

Pada lima hari pertama, peserta akan mempelajari kitab Syam’il Muhammadiyah yang berisi tentang sifat-sifat Nabi Muhammad SAW, termasuk perilaku, cara berpakaian, dan jalan hidup beliau. 

Pada lima hari berikutnya, kajian akan berfokus pada Sirah Nabawi dan kisah hidup sahabat Nabi. Kajian ini akan memberikan gambaran lebih dalam tentang perjalanan hidup Nabi Muhammad SAW dan para sahabatnya.

Selain kajian setelah Subuh, pada malam hari juga akan diadakan kajian tahsin pada tanggal 23 dan 27 Ramadan. Kajian ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas bacaan Al-Qur'an bagi para peserta.

Untuk mengikuti kegiatan iktikaf ini, calon peserta cukup mengakses link pendaftaran yang telah disediakan, yaitu https://bit.ly/IktikafGKR1446H. Setelah mengisi formulir, peserta akan otomatis bergabung ke dalam grup khusus sebagai tanda telah terdaftar. Pendaftaran dibuka mulai dari tanggal 12-20 Maret 2025.

Iktikaf Gema Kampus Ramadan 1446 H menyediakan kuota maksimal sebanyak 100 peserta, dengan pembagian 50 orang laki-laki dan 50 orang perempuan.

Editor : Ary Wahyu Wibowo

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network