7 Sasana Ikuti Kompetisi Liong dan Barongsai di Solo, Catat Tanggalnya

AW Wibowo
Ketua FOBI Surakarta, Henry Susanto dan Sekretaris FOBI Ws Adjie Chandra saat memberikan keterangan pers, Kamis (15/8/2024). Foto: AW Wibowo

SOLO, iNewsSleman.id – Sebanyak 7 sasana akan mengikuti Kompetisi Liong dan Barongsai yang digelar Pengurus Kota Federasi Barongsai (FOBI) Surakarta. Acara digelar di Solo Paragon Mal, 20 Agustus 2024.

“Kompetisi ini diadakan selain untuk memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79, juga untuk syukuran genap sewindu eksistensi Pemkot FOBI Surakarta,” kata Ketua FOBI Surakarta, Henry Susanto, Kamis (15/8/2024).

Sedangkan 7 sasana yang mengikuti kompetisi adalah Sasana Tripusaka, Sasana Macan Putih, Sasana Tian En (Karunia Yang Maha Kuasa/KMK), Sasana Budi Dharma, Sasana Luwes Group, Sasana Singa Mutiara, Sasana Samapta Polresta Surakarta.

Acara kali ini juga dimeriahkan dengan penampilan kolosal sekitar 25 barongsai dan atraksi beberapa Liong. Juga ada demonstrasi musik rampak tambur yang melibatkan semua sasana yang bernaung di bawah Pemkot FOBI Surakarta. Acara akan dimulai sekitar pukul 17.00 WIB dan rencananya dibuka oleh Wali Kota Solo Teguh Prakosa.

Dikatakannya, Liong dan Barongsai sudah masuk menjadi olahraga yang dipertandingkan di tingkat KONI. Sehingga peraturan untuk kejuaraan mengacu pada peraturan yang telah disepakati. Sekaligus menjadi acuan untuk para juri yang bertugas saat pertandingan.

“Namun untuk yang diselenggarakan di Mal Paragon kali ini tidak sepenuhnya menggunakan pedoman tersebut. Sebab banyak sasana yang belum pernah ikut lomba. Acara ini tujuan utamanya untuk memeriahkan Agustusan saja. Walaupun juga ingin agar para pemain merasakan suasana lomba,” ucapnya.

Untuk para juri dipercayakan kepada Cakra Wibawa (Kelenteng Pasar Gede), Go Sauw Yung (aktivis media), dan perwakilan Solo Grand Mal.

Editor : AW Wibowo

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network