Cabup Agung Setyawan mengaku terharu melibat banyaknya dukungan dari kader Muhammadiyah. Sebelumnya dia juga sudah mendapat dukungan dari jaringan Nahdliyin.
"Awalnya kami maju dalam Pilkada karena ada koalisi keumatan yang dirintis oleh NU dan Muhammadiyah. Tapi saat ini kami tidak membedakan agama, ras dan suku bangsa,” kata Agung.
Agung merupakan kader Muhammadiyah yang sudah sejak muda aktif dalam kegiatan pemuda dan pelajar Muhammadiyah. Dia juga pernah menjabat sebagai pengurus Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kulonprogo.
Sementara itu, Cawabup Ambar Purwoko mengatakan, pasangan Akbar merupakan representasi dari Muhammadiyah dan NU. Dirinya sejak lahir dibesarkan dalam lingkungan Nahdlatul Ulama. Bahkan sejak pelajar dia aktif dalam IPNU dan IPPNU maupun aktif menjadi Banser dan Ansor.
“Dukungan Jaringan Nahdliyin dan Keluarga Matahari 1912 representasi koalisi keumatan antara NU dan Muhammadiyah," kata Ambar.
Editor : Wisnu Aji
Artikel Terkait