UMS Gelar Malibujari, Jadi Wadah Silaturahmi Keluarga Mahasiswa Berbagai Daerah

AW Wibowo
Malam Lintas Budaya Luar Jawa dan Luar Negeri (Malibujari) yang digelar Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Jumat (20/12/2024) malam. Foto: Ist.

SOLO, iNewsSleman.id - Malam Lintas Budaya Luar Jawa dan Luar Negeri (Malibujari) digelar Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS). Malibujari yang dilaksanakan untuk ketiga kalinya tersebut, digelar di Gedung Induk Siti Walidah UMS, Jumat (20/12/2024) malam.

Acara merupakan rangkaian acara wisuda UMS yang digelar Sabtu (21/12/2024). Keluarga calon wisudawan dan wisudawati UMS datang dari berbagai penjuru Indonesia.

Menurut Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Pengkaderan UMS, Prof. Ihwan Susila, S.E., M.Si., Ph.D., Malibujari merupakan wujud apresiasi kepada keluarga mahasiswa yang telah memercayakan pendidikan buah hatinya di UMS.


Malam Lintas Budaya Luar Jawa dan Luar Negeri (Malibujari) yang digelar Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Jumat (20/12/2024) malam. Foto: Ist.

 

“Malibujari akan menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari upaya UMS dalam menjaga reputasi di mata masyarakat,” ujar Ihwan melalui siaran pers yang diterima, Sabtu (21/12/2024). 

Ihwan menjelaskan, orang tua wisudawan yang menyekolahkan anaknya di UMS melihat nilai lebih yang tak dimiliki kampus lainnya. Sebab, mahasiswa UMS ditempa untuk menjaga Al Islam dan Kemuhammadiyahan. 

Perhatian orang tua tersebut selaras dengan komitmen UMS yang tidak hanya menjadi pusat keilmuan, tetapi juga pusat keislaman. UMS juga mengedepankan peningkatan kualitas karakter mahasiswanya melalui serangkaian kegiatan character building selama masa studi. 

Editor : AW Wibowo

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network