SOLO, iNewsSleman.id - Pameran Karya Teknologi (PKT) digelar Fakultas Teknik (FT) Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS). Kegiatan berlangsung di ruang kelas Teknik Elektro Gedung F Kampus 2 UMS.
Kegiatan merupakan tahun ke-2 dari Program Studi Teknik Elektro UMS yang menjadi bagian dari Mata Kuliah Proyek Karya Teknologi pada semester 7 perkuliahan. Kegiatan tahunan ini menjadi wadah 30 kelompok mahasiswa angkatan 2021 dengan dosen pengampu mata kuliah yakni, Ir. Agus Supardi, S.T., M.T.; Dr. Ratnasari Nur Rohmah, S.T.; M.T.; Umi Fadlilah, S.T., M.Eng.; Fajar Suryawan, S.T., M.Eng.Sc., Ph.D.; Heru Supriyono, S.T., M.Sc., Ph.D.; dan Rizki Nurilyas Ahmad, S.T., M.T.
Kepala Program Studi Teknik Elektro FT UMS, Heru Supriyono Ph.D., menerangkan dalam kegiatan itu menampilkan prototipe sebagai bagian dari implementasi mata kuliah Proyek Karya Teknologi, yang berfokus pada perancangan produk dan solusi inovatif untuk berbagai permasalahan di masyarakat. Kegiatan ini terbuka untuk umum dan melibatkan penguji eksternal dari dunia industri.
”Saya berharap melalui mata kuliah ini kemampuan mahasiswa dalam berinovasi meningkat, mulai dari bagaimana mengenali masalah, membuat analisis, perancangan dan juga meningkatkan insting mahasiswa dalam menyelesaikan masalah dengan inovasi yang mereka buat,” ujar Heru Supriyono melalui siaran pers Humas UMS, Selasa (21/1/2025).
Salah satu penguji eksternal dari PT. Edutic, Gangsar, memberikan kesan baiknya selama menjadi penguji mata kuliah tersebut.
“Produk yang dihasilkan dari mahasiswa cukup bagus dan baik, bisa menjadi solusi untuk permasalahan masyarakat secara luas melalui penerapan teknologi,” ujar Gangsar.
Editor : AW Wibowo
Artikel Terkait