3 Pemuda Magelang Ditangkap Polisi Curi Mobil Rental di Bantul

Yohanes Demo
Tiga tersangka pencurian mobil di lokasi rental saat dihadirkan dalam acara konferensi pers di Mapolres Bantul, Senin (07/10). (Foto: Yohanes Demo).

BANTUL, iNewssleman.id - Unit Reskrim Polsek Piyungan, Kabupaten Bantul berhasil mengungkap kasus pencurian mobil di sebuah usaha rental mobil di wilayah Sitimulyo, Piyungan beberapa waktu lalu. Tiga orang ditangkap di dua lokasi berbeda. 

Kanit Reskrim Polsek Piyungan, Iptu Margono menerangkan, ketiga pelaku yang ditangkap RCM (22), RRA (23) dan AJ (24). Ketiganya merupakan warga Magelang, Jawa Tengah.

"Saat ini mereka sudah ditetapkan sebagai tersangka," kata Iptu Margono di Mapolres Bantul, Senin (07/10/2024). 

Dijelaskan, aksi pencurian itu terjadi pada Rabu, (02/10) sekitar pukul 01.30 WIB. Saat itu, salah seorang saksi di lokasi kejadian sempat mendengar suara mesin mobil menyala dari dalam rumah. 

"Saksi sempat melihat dari jendela kamar di dalam mobil Avanza dengan Nopol AB-1390-K ada orang merokok, tiba-tiba mobil berjalan mundur, terus pergi," ujarnya.

Melihat kejadian itu, saksi berusaha mengikuti mobil tersebut dengan bantuan GPS yang sebelumnya sudah terpasang hingga akhirnya berhenti di wilayah Ceper, Klaten, Jawa Tengah. 

"Setelah itu saksi melakukan penangkapan satu orang pelaku RCM. Kemudian dibawa ke Polsek Piyungan bersama barang bukti satu unit mobil," ucapnya. 

Editor : Wisnu Aji

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network