BANTUL, iNewssleman.id - Pasangan bupati dan wakil bupati Bantul Nomor urut 1, Untoro Hariadi dan Wahyudi Anggoro Hadi mendapat dukungan dari Bolone Mase. Kelompok yang memiliki 600 anggota aktif ini telah bergerak hingga tingkat TPS untuk mengampanyekan Untoro-Wahyudi.
Tim Bolone Mase Bantul, Heri Nugroho mengatakan, Pilkada Bantul harus berjalans ecara jujur, adil dan bermartabat. Mereka akan bergerak untuk memenangkan Untoro-Wahyudi sampai di level TPS dengan cara-cara yang santun dan bermartabat.
“Kami akan sadarkan warga untuk melawan politik uang. Untoro-Wahyudi akan menang dengan cara yang bermartabat,” kata dia, Sabtu (26/10/2024).
Menurutnya, politik uang akan merusak sendi-sendi dalam demokrasi. Politik uang sarat dengan kepentingan pribadi dan golongan, yang akan melahirkan pemimpin yang peduli dengan kelompoknya. Padahal pilkada merupakan pesta demokrasi untuk mencari pemimpin untuk rakyat semuanya.
Bolone Mase memberikan dukungan kepada Untoro-Wahyudi atas dasar rekomendasi dari pusat. Pasangan ini memiliki kapabilitas dalam menyelesaikan permasalahan di Bantul dan mewujudkan kesejahteraan rakyat.
Apalagi Untoro Hariadi merupakan seorang akademisi yang aktif di masyarakat. Sedangkan Wahyudi Anggoro merupakan mantan lurah Panggungharjo 2012-2024 yang memiliki segudang prestasi, baik di dalam negeri dan luar negeri.
“Masalah sampah di Bantul pasti akan terselesaikan. Saat menjadi Lurah Wahyudi sudah membuktikan keberhasilan dalam penanganan sampah,” katanya.
Editor : Wisnu Aji
Artikel Terkait