Wali Kota Solo Dorong CCTV Swasta Terintegrasi dengan Traffic Management Center

AW Wibowo
Wali Kota Solo Respati Ardi saat mengunjungi Traffic Management Center (TMC) Polresta Solo, Senin (10/3/2025) sore. Foto: Ist.

“Jika akses CCTV dari berbagai sektor bisa terhubung dengan Dishub dan Polres, pemantauan akan lebih efektif,” katanya.

Menjelang arus mudik Lebaran, Respati berencana mengeluarkan Surat Edaran terkait ajakan integrasi kamera pengawas atau CCTV milik swasta ke TMC Polresta Solo. Hal ini untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan. 

Surat ini akan mengajak kelurahan, kecamatan, tempat pemberhentian transportasi publik seperti terminal, stasiun hingga pihak swasta untuk aktif berkontribusi dalam menciptakan lingkungan yang lebih aman dan nyaman. Pemkot Solo berkomitmen untuk terus memperkuat Smart City dengan dukungan teknologi dan partisipasi aktif masyarakat. 

“Pemerintah tidak bisa bekerja sendiri. Dengan keterlibatan semua pihak, kita bisa menciptakan Solo yang lebih aman dan nyaman untuk semua,” katanya.

Perlu diketahui, Respati Ardi saat kampanye menggagas 1.000 CCTV dalam rangka meningkatkan keamanan kota dan menjadi salah satu bagian program menuju Solo Smart City.
 

Editor : AW Wibowo

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network