Di tempat yang sama, Ketua IPHI DIY, Drs HA Hafidh Asrom mengatakan, pada kegiatan tersebut dilaksanakan tiga acara sekaligus yaitu Syawalan, Harlah IPHI ke 35, dan Rakerwil IPHI DIY. “Ini kita mewujudkan efisiensi. Kita melaksanakan kegiatan dirangkap tiga,” kata Hafidh Asrom.
Rakerwil ini, tambah Hafidh, untuk menyusun atau mengakomodasi program-program terbaru sesuai dengan kondisi saat ini. Di antaranya, Kartu IPHI DIY juga dimaksudkan untuk menglarisi Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang juga anggota IPHI DIY.
“Semua jamaah haji dari tiga tahun yang lalu sudah otomatias memiliki kartu anggota. Bentuknya sederhana, tetapi manfaatnya besar. Kartu IPHI DIY yang baru sudah ada barcode-nya, sehingga memudahkan anggota untuk bertransaksi,” kata Hafidh.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta
Artikel Terkait